5 Teknik Pengambilan Gambar Menggunakan Kamera Ponsel Dengan Hasil Maksimal

Sebelumnya saya sudah memposting artikel 5 smartphone Android dengan resolusi kamera tinggi, kali ini saya akan berbagi teknik fotografi dasar menggunakan kamera ponsel dengan hasil yang lebih maksimal. Terlepas dari besaran resolusi kamera ponsel yang Anda gunakan, teknik pengambilan foto yang tepat juga akan ikut menentukan hasil akhir pemotretan yang Anda lakukan.

Teknik Pengambilan Gambar Menggunakan Kamera Ponsel
Photo (c) pixabay.com

Sebagian pengguna ponsel mungkin belum menyadari bahwa ada celah tertentu dalam pengambilan foto. Ketika hasil pemotretan terlihat buruk, hal tersebut tidak selalu disebabkan oleh kualitas kamera ponsel yang kita gunakan, tetapi kita juga harus memahami apakah teknik pengambilan gambar sudah benar dan tidak asal jepret saja. Berikut 5 teknik pengambilan gambar dari kamera ponsel yang dapat Anda terapkan untuk meningkatkan kualitas foto hasil potretan Anda sendiri.

1. Kurangi Gerakan
Untuk mendapat hasil pemotretan yang maksimal, hal terpenting yang harus Anda lakukan adalah mengurangi gerakan pada tangan Anda pada saat memegang kamera. Jika Anda memotret dengan banyak gerakan, maka dapat dipastikan hasilnya tidak akan bagus.

2. Penyesuaian Cahaya  
Jadikan cahaya matahari sebagai sumber cahaya yang bagus dan rata. Dalam pengambilan gambar, terkadang kita lebih dominan memotret dengan sumber cahaya dari depan objek foto. Anda perlu mencoba mengambilnya dari sudut yang lain. Sebagai contoh, misalkan Anda mengambil gambar hitam putih, ambilah foto dengan sumber cahaya dari samping sehingga hasilnya menjadi lebih bagus.

3. Perhatikan Jarak Obyek
Perhatikan ukuran lensa atau resolusi kamera ponsel Anda. Jika memungkinkan, jangan mengambil gambar dengan melakukan zoom total lantaran obyek terlalu jauh dari jangkauan. Dekati obyek tersebut sehingga kualitas gambar terlihat lebih bagus.

4. Ketahui Waktu Jeda Shutter
Pada kamera ponsel, ada yang disebut dengan shutter lag. Shutter lag adalah waktu jeda antara saat Anda menyentuh tombol ambil gambar dan saat kamera mulai mengambil foto. Ketahui waktu jeda ini dengan baik supaya Anda tetap dalam keadaan tenang atau siap setelah usai Anda menyentuh tombol ambil gambar.

5. Selalu Memperhatikan Kebersihan Lensa Kamera
Ponsel dalam keadaan berdebu memang tidak akan mempengaruhi hasil pemotretan, tapi bagaimana jika yang berdebu adalah lensa kameranya? Sudah pasti hasilnya akan buruk. Sebelum Anda memulai aktivitas fotografi Anda menggunakan kamera ponsel, pastikan Anda selalu memperhatikan kebersihan lensa kamera karena kebersihan lensa merupakan salah satu kunci pokok untuk menghasilkan gambar dengan kualitas maksimal.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url